Selama hampir 6 bulan menekuni bisnis online, ada banyak sekali pelajaran yang saya dapat. Dunia yang sebelumnya saya hindari ini, justru membawa saya ke tempat yang benar-benar baru buat saya dan mengasyikkan. Menjelajahi dunia baru selalu menyenangkan, karna selalu ada aja hal baru yang saya temui.
Yang terbaru saya sedang menggeluti dunia afiliate marketing. Keren ya keliatannya, padahal kalo diartikan ke Bahasa Indonesia, makelar online. Hahahaha..
Hal yang benar-benar baru buat saya, padahal baru terjun ke bisnis online 6 bulan yang lalu, tapi sudah menggeluti bisnis yang lain. Sebetulnya afiliate marketer itu bukan sebuah bisnis, melainkan usaha ngebantu sesama pebisnis mencari penjualan.
Jadi makelar online tuh ga perlu nyiapin produk, cukup pasarin punya temen. Kalo ada penjualan yang dihasilkan dari jalur kita, kita dapat komisi. Gampang, kan? Iya gampang kalo diomongin doang, praktiknya jangan dikira segampang itu ahahha..
Jadi makelar online ini justru lebih menantang daripada sekadar bisnis online di instagram atau marketplace. Karna selain mesti tau produk apa yang dipromosikan, kita mesti punya ilmu yang selaras dengan produk itu. Ribet banet, kan? Mesti belajar lagi.
Tapi justru di situlah sisi menariknya. Saya jadi ga manja lagi untuk nungguin orang datang nanya-nanya produk saya di instagram. Daripada waktu kosong yang ada saya gunakan untuk mengeluh karna penjualan ga ada, mending saya belajar hal baru aja. Sekalian mengisi waktu dan menambah ilmu di bidang lain juga.
Dari afiliate marketing ini saya jadi belajar untuk menggali lebih dalam keunggulan suatu produk. Selain itu juga saya jadi lebih sering menulis daripada biasanya. Sebelum produknya dirilis, saya siapkan 8 artikel yang siap untuk dibagikan sebagai alat promosi. Meskipun dari vendor sendiri udah nyediain materi promosi, tapi saya lebih suka mencoba menyajikan materi yang saya tulis sendiri.
Selain ingin mengasah kemampuan copywriting, juga sekalian nambahin tulisan di blog saya. Artikel di blog tekno favoritmu jadi melonjak signifikan sejak saya merintis jadi afiliate marketer. Dari yang rata-rata cuma 2 tulisan per bulan, sekarang di bulan Februari aja udah ad 4 artikel yang terupublikasi.
Saya benar-benar keluar dari zona nyaman saya untuk menekuni afiliate marketer ini.
Tapi yang lebih penting dari itu semua, saya merasa bermanfaat dan berguna buat orang lain. Ga ada yang lebih menyenangkan daripada melihat perubahan orang lain jadi lebih baik, dan itu semua karna campur tangan kita. Saya senang karna apa yang saya bagikan ternyata berdampak buat orang lain.
Bukankah sudah tertulis di dalam kitab suci bahwa "Hamba yang baik adalah hamba yang bermanfaat bagi hamba yang lain".
Dengan menjadi afiliate marketer banyak hal yang saya dapatkan. Jadi lebih sering ngulik materi tentang produk yang akan saya promosikan. Artinya, saya secara langsung ikutan belajar juga. Jadi selain share materi yang saya dapat ke calon prospek, saya juga dapat materi yang berkualitas.
Tapi apapun yang saya lakukan, mindset yang pertama adalah lakukan dengan niat membantu orang lain, bukan untuk mencari keuntungan dari mereka.
Jadi apapun yang saya lakukan, meskipun ga ada penjualan, akan mengurangi rasa kecewa saya. Minimal saya udah ngebantu mereka yang memerlukan materi yang mereka ingin cari selama ini.
Mudah-mudahan investasi tak kasat mata ini, jadi berkah buat hidup saya dan juga hidup mereka di masa depan. Ga apa ga keliatan hasilnya sekarang, siapa tau nanti suatu saat keliatan manfaatnya. Aamiin.
Saya sering sharing materi di channel telegram. Di sana lebih eksklusif dan akan lebih banyak lagi materi tentang digital marketing yang saya bagikan di sana. Insya allah tidak akan rugi bergabung, selain gratis anda juga akan dapat materi-materi dan juga ebook bisnis online.
MAU GANTI MOUSE
Paling Banyak Dibaca
Categories
Sosial
(70)
gue
(49)
lifestyle
(48)
review
(42)
travelling
(26)
lingkungan
(20)
tips
(17)
Politik
(13)
balada anak tunggal
(5)
viral
(2)
Blog Archive
-
►
2024
(14)
- ► September 2024 (2)
- ► August 2024 (4)
- ► April 2024 (1)
- ► March 2024 (2)
-
►
2023
(22)
- ► December 2023 (2)
- ► October 2023 (1)
- ► September 2023 (1)
- ► April 2023 (2)
- ► March 2023 (5)
- ► February 2023 (3)
- ► January 2023 (1)
-
►
2022
(33)
- ► December 2022 (2)
- ► November 2022 (1)
- ► October 2022 (2)
- ► September 2022 (5)
- ► August 2022 (2)
- ► April 2022 (5)
- ► March 2022 (2)
- ► February 2022 (3)
- ► January 2022 (2)
-
►
2021
(24)
- ► December 2021 (7)
- ► November 2021 (1)
- ► October 2021 (9)
- ► September 2021 (1)
- ► August 2021 (2)
- ► February 2021 (1)
- ► January 2021 (1)
-
►
2020
(38)
- ► December 2020 (4)
- ► November 2020 (4)
- ► October 2020 (1)
- ► September 2020 (2)
- ► August 2020 (2)
- ► April 2020 (2)
- ► March 2020 (4)
- ► February 2020 (3)
- ► January 2020 (4)
-
▼
2019
(38)
- ► December 2019 (8)
- ► November 2019 (4)
- ► October 2019 (2)
- ► September 2019 (3)
- ► August 2019 (1)
- ► April 2019 (3)
- ► March 2019 (2)
- ▼ February 2019 (4)
- ► January 2019 (2)
-
►
2018
(65)
- ► December 2018 (4)
- ► November 2018 (2)
- ► October 2018 (1)
- ► September 2018 (7)
- ► August 2018 (5)
- ► April 2018 (3)
- ► March 2018 (14)
- ► February 2018 (5)
- ► January 2018 (7)
-
►
2017
(59)
- ► December 2017 (8)
- ► November 2017 (7)
- ► October 2017 (6)
- ► September 2017 (5)
- ► August 2017 (5)
- ► April 2017 (3)
- ► March 2017 (5)
- ► February 2017 (3)
- ► January 2017 (3)
-
►
2016
(72)
- ► December 2016 (6)
- ► November 2016 (8)
- ► October 2016 (6)
- ► September 2016 (5)
- ► August 2016 (6)
- ► April 2016 (5)
- ► March 2016 (7)
- ► February 2016 (5)
- ► January 2016 (3)
-
►
2015
(24)
- ► December 2015 (2)
- ► November 2015 (2)
- ► October 2015 (1)
- ► September 2015 (1)
- ► August 2015 (1)
- ► April 2015 (3)
- ► March 2015 (4)
- ► February 2015 (2)
- ► January 2015 (1)
-
►
2014
(81)
- ► December 2014 (1)
- ► November 2014 (3)
- ► October 2014 (6)
- ► September 2014 (2)
- ► August 2014 (4)
- ► April 2014 (7)
- ► March 2014 (10)
- ► February 2014 (14)
- ► January 2014 (8)
-
►
2013
(7)
- ► December 2013 (1)
- ► October 2013 (6)
0 Comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar yang sesuai dengan isi dari tulisan ini. Hargai dengan tidak berkomentar sekadar hanya untuk menaruh link blog anda. Terimakasih. Buat yang terindikasi spammer, akan langsung saya hapus dan report spam.